Sunday, June 1, 2014

marsinah menggugat di teater arena isi padang panjang



MARSINAH MENGGUGAT DI ARENA ISI PADANG PANJANG

“Kematian marsinah murni criminal!!kematian marsinah tak ada sangkut pautnnya dengan buruh.!! Siapa aku??aku ini siapa?? Tak ada yang bisa dibanggakan dari diriku bahkan untuk membeli buku untuk dibacapun aku tak bisa.!! Kenapa tiba-tiba orang menerbitkan buku tentang diriku! Seakan-akan mereka berpihak kepada diriku! Padahal algojo-algojo itu bernafsu turut serta menghabisi diriku!”
Marsinah adalah pahlawan visa di Indonesia yang menyumbangkan tenagannya untuk indosnesia bahkan ia menyumbangkan nyawannya untuk Indonesia. marsinah seorang wanita yang teraniaya semasa hidupnya bahkan setelah ia matipun masih teraniyaya oleh orang –orang yang tidak bertanggung jawab. Kata-kata diatas disambung satu persatu oleh penulisnnya yaitu Ratna serumpeat yang menjadikan sebuah naskah monolog yang berjudul sumirah menggugat. Ratna Serumpeat melihat kondisi pahlawan-pahlawan Indonesia yang berjuang untuk dirinnya dan keluargannya. Jika dikaitkan dengan kartini mungkin sumirah adalah salah satu kartini yang berjuang dizaman sekarang ini. Jika dikaitkan dengan kartini mungkin perjuangan kartini yang selama ini di anggap sia-sia. Bagaimana tidak kartini berjung agar emansipasi wanita dapat ditegakkan tetapi bagaimana dengan Marsinah? Bagaimana dengan HAM untuk wanita seperti dia,seakan akan perjuangan yang selama ini dilakukan oleh kartini sia-sia. Maka dari itu Ratna serumpeat menyusun satu persatu kata demi kata hingga menjadi kalimat untuk memberontak keadilan yang ada di Indonesia negri dimana marsinah itu lahir yang katannya tegak dalam undang-undang dasar 1945 dan berpayung pada pancasila.
Negri yang katannya memiliki kekayaan dimana mana hingga menjadi incaran dan jajahan oleh para penjajah. Penjajahan tidak hannya diluar negri bahkan didalam negri sendiripun bisa menjajah sesame manusia. Marsinah contoh terkecil yang di angkat menjadi bahan perbincangan oleh para buruh bahkan khalyak ramai. marsinah hannya wanita yang semasa hidupnya menderita dan setelah kematiannyapun ikut menderita. Tulang belulang marsinah dibongkar-bongkar kembali guna menelusuri bukti kematian yang memamng murni criminal.
Ratna serumpeat melihat kesempatan ia pandai membaca sekelilingnya, membaca apa yang jadi perbincangan disaat ini. Ratna Serumpeat memang  pemerhati keadilan bukan hannya dari naskah monolog yang berjudul marsinah menggugat selain itu ia juga menulis naskah-naskah teater lainnya seperti jamila dan sang presiden. Tulisan ratna serumpeat memang banyak menjadi pro dan kontra untuk para pembaca nya. Orang yang suka mungkin akan berpihak dan menyukai naskah-naskahnnya berbeda dengan orang yang tidak menyukaihal tersebut mungkin akan jadi boomerang untuk dia sendiri. Ratna serumpeat sendiri lahir di medan yang memang budaya disana cukup keras dan memang ratna serumpeat adalah seorang wanita yang pemerhati keadilan Indonesia negri dimana berjuta-juta penduduknnya dan sebagian mereka mengorbankan dirinnya sebagai pahlawan dengan bekerja kenegri orang karena negri yang kaya ini yaitu negri Indonesia sudah terlalu miskin untuk dimintai harta warisan gono gini karena dikuasai oleh penguasa-penguasa yang haus akan kekayaan seperti tikus memakan kapuk,baju dan kapas dirumah hingga tak ada lagi yang tersisa untuk dipakai.
Marsinah menggugat, adalah naskah monolog yang dipilih oleh Mardiah mahasiswa Teater ISI Padang Panjang untuk di tampilkan di teater arena isi padang panjang pada tanggal 1 juni 2014 pukul 17.00wib Mardiah adalah mahasiswa yang lahir di tungkal jambi dan Ia beraktifitas di dunia seni teater. Perlombaan yang dilakukan pada hari minggu ini melirik perhatian penonton terutama mahasiswa teater sendiri. Pertunjukan yang dilakukan kurang lebih 15menit ini merespon saya tentang sumirah yang menggugat di teater arena tersebut. Penampilan Mardiah yang berubah dari biasannya kini ia menjadi seorang marsinah yang ada didalam naskah lakon. Marsinah  menggugat menjadi ketertarikan tersendiri hingga ia memilih naskah itu untuk perlombaan hari minggu tanggal 1juni tersebut. Awal penampilan yang menabjubkan ketika mardiah berubah menjadi marsinah di panggung teater arena berubah menjadi arwah yang memakai pakaian serba putih dan wajah terlihat pucat.
Secara keseluruhan dari kostum mardiah mendukung untuk menjadi marsinah, tetapi ada beberapa bagian yang kurang menguntungkan untuk actor sendiri.seperti saat music atau suara-suara hentakan kaki, seharusnnya marsinah  mencari cari atau berekplorasi dalam actingnnya tersebut saat pertunjukan marsinah yang diperankan oleh mardiah hannya diam dan menjerit saja. Bukan hannya itu perpindahan atau blockin dari actor sendiri hannya satu focus ia tidak berusaha untuk mencari posisi atau bloking yang memang bagus untuk ditempati. Kerja kreatif actor memang dibutuhkan saat penampilan monolog tersebut dikarnakan kebiasaan dari penonton monolog baru beberapa menit mereka sudah bosan, apalagi jika pertunjukannya hanya begitu-begitu saja. Bukan hannya dari actor saja tetapi dari bagian music, pemain music terlambat dalam memasukan music saat diperlukan. Artikulasi yang tidak jelas dikarnakan music terlalu besar daripada vocal yang keluar dari actor menjadi penghambat penonton untuk mendengarkannya.

No comments:

Post a Comment